Penerimanan Mahasiswa/wi KKN Universitas IBN KHALDUN Bogor di Kecamatan Cigombong
Acara Penerimaan Mahasiswa KKN Universitas IBN KHALDUN bogor dilaksanakan pada hari Kamis tanggal 28 Juli 2016 di Halaman Kantor Kecamatan Cigombong oleh Camat Cigombong Basrowi, SH.
Dalam sambutannya, Camat Cigombong Basrowi, SH menyampaikan kepada Kurang Lebih 259 Mahasiswa KKN IBN KHALDUN untuk menjaga etika dilandasi dengan kearifan lokal setempat. Selain itu, KKN merupakan salah satu penerapan konseptual dalam masyarakat sehingga diharapkan bisa mengembangkan dan meningkatkan pemberdayaan masyarakat.
kepada semua peserta KKN Mahasiswa/Wi IBN KHALDUN yang akan di tempatkan di semua lokasi di Kecamatan Cigombong yang terdiri dari 9 (sembilan Desa) yaitu, Desa Cigombong, Ciadeg, Cisalada, Ciburuy, Ciburayut, Srogol, Watesjaya, Pasir jaya dan Tugujaya .
Semoga dengan adanya KKN Universitas IBN KHALDUN di Kecamatan Cigombong membawa manfaat yang banyak tidak hanya untuk Mahasiswa peserta KKN, tetapi juga Masyarakat di Desa yang menjadi lokasi KKN.